NEWS UPDATE :  

Berita

Kabid Penmad Kanwil Kemenag Prov. Sumatera Utara Monitoring AKGTK Di TAK MAN 1 Deli Serdang

Deli Serdang (Humas). Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Prov. Sumatera Utara Dr. H. Erwin Pinayungan Dasopang, M.Si dan tim memantau kelancaran proses Asesmen Kompetensi bagi Guru Madrasah dan Tenaga Kependididkan (AKGTK) 2024 di Tempat Asesmen Kompetensi (TAK) MAN 1 Deli Serdang, Selasa (25/6).

Pada asesmen hari kedua ini, Kabid dan tim memantau proses ujian oleh para guru dan tenaga kependidikan lainnya di ruang Lab. Komputer MAN 1 Deli Serdang. Hadir bersama Kabid Penmad, Kasi Penmad Kab. Deli Serdang Muhammad Fery,S.Sos.I. 

Erwin menyapa para peserta yang sedang di depan monitor dan menjawab pertanyaan via aplikasi. Sekaligus beliau menyemangati peserta untuk serius ikuti asesmen yang serentak nasional ini. 

"Kita harapkan peserta AKGTK Tahap 1 ini dapat mengikuti sesi demi sesi dengan serius dan lancar jaringan tanpa kendala apa pun," harapnya. 

Monitoring AKGTK di TAK MAN 1 Deli Serdang ini, disambut baik pihak madrasah. Ikut mendampingi Kabid Penmad Kanwil Kemenag SU, Kepala MAN 1 Deli Serdang Drs. Sucipto Gito Siswanto, MM dan panitia.

Di antara peserta ada yang sudah lama mengabdi. "Usia bukan penghalang untuk terus berkreasi dan berinovasi," semangati Erwin pada sebagian peserta yang tidak muda lagi. 

Erwin juga mengatakan bahwa tujuan dari asessmen ini untuk memetakan dan mengevaluasi kompetensi guru dan tenaga kependidikan (GTK) madrasah secara terarah, sistematis, dan akuntabel. 

"Pemetaan ini dilakukan dengan mengumpulkan data tentang kompetensi pedagogik dan profesional guru madrasah, kompetensi manajerial, supervisi pada guru dan tenaga kependidikan dan pengembangan kewirausahaan kepala madrasah, kompetensi supervisi manajerial, supervisi akademik, evaluasi pendidikan, penelitian dan pengembangan pengawas madrasah," imbuhnya. 

Sementara itu Kepala MAN 1 Deli Serdang Drs. SG. Siswanto, MM mengatakan bahwa total jumlah guru dan tenaga kependidikan yang terjadwal melaksanakan asesmen di TAK MAN 1 Deli Serdang adalah 118 orang. Terbagi dalam 3 sesi perhari yang berasal dari GTK MI, MTs, MA, Kepala Madrasah dan Pengawas di lingkup Kemenag Kab. Deli Serdang. "Dari unsur guru dengan mapel Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Matematika, Fisika, Kimia, Biologi dan Ekonomi," ujar Siswanto. 

E-Learning
Perpustakaan
Raport Digital
Youtube
SIMULASI PAT