Pembukaan Ujian Madrasah (UM) TP 2021/2022 DI MAN 1 DELI SERDANG

Deli Serdang( Humas).  Ujian Madrasah ( UM ) merupakan salah satu komponen penting dalam penyelenggaraan pendidikan yaitu hasil penilaian yang dilakukan untuk mengukur capaian kompetensi peserta didik pada akhir jenjang pendidikan di samping Penilaian Harian ( PH), Penilaian Akhir Semester ( PAS) dan Penilaian Akhir Tahun ( PAT ).

 Ketua Panitia Pelaksanaan UM MAN 1 Deli Serdang TP 2021/2022, Arwansyah Dalimunthe S.Ag M.Pd melaporkan beberapa hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) yaitu :

A.  Dasar Pelaksanaan :

1.Undang- Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.

3. Keputusan Dirjen Pendis nomor 455 Tahun 2022tentang Prosedur Operasional Standar ( POS ) Ujian Madrasah TP 2021/2022

4. Surat Edaran DIRJEN Pendidikan Islam Nomor B – B-350 / DJ.I/Dt.I.I/PP.00/2/2022 tentang Kisi-Kisi Ujian Madrasah TP. 2021/2022

5. Surat Edaran Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov.SU Nomor B.512/Kw.02/2-a/PP.00/01/2022 Tentang Pelaksanaan Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022.

 

           B. Waktu Pelaksanaan :

Senin 14 Maret 2022 s/d Selasa 22 Maret 2022

C. Panitia :

    Sebagaimana terlampir dalam SK Kepala MAN 1 Deli Serdang Nomor 08 Tahun 2022 tentang Panitia Penyelenggaraan Ujian Madrasah MAN 1 Deli Serdang Tahun Pelajaran 2021/2022 berjumlah 14 Orang

D. Peserta

Seluruh Siswa kelas XII MAN 1 Deli Serdang TP 2021/2022 sebanyak 206 Orang.

E. Pengawas :

Dewan Guru MAN 1 Deli Serdang sebanyak 37 orang

F. Materi / Mapel yang Di ujian :

Materi di ujikan dengan system UMKP ( Ujian madrasah kertas dan Pinsil ) serta Mata pelajaran yang di ujikan Peminatan IPA / IPS / KEAGAMAAN masing- masing 17 Mata Pelajaran.

Kepala MAN 1 Deli Serdang, Drs. Sucipto Gito Siswanto, MM selaku penanggung jawab kegiatan Ujian Madrasah (UM) membuka dan memberikan arahan dalam kegiatan tersebut.

“ Selamat menempuh Ujian Madrasah (UM) Tahun Pelajaran 2021/2022 ,Jaga kesehatan , jaga kedisiplinan waktu selama ujian madrasah berlangsung  dan kerjakanlah ujian madrasah ini semaksimal dan seoptimal mungkin agar hasil yang ananda dapat kan sesuai dengan  harapkan ananda , semoga Allah SWT senantiasa memberikan  kelancaran dan kesuksesan” ujar Drs. Sucipto Gito Siswanto,MM.

E-Learning


Perpustakaan


Raport Digital


Youtube